Kompleks Pura Agung Besakih (Gambar Diambil dari Facebook Page Pura Agung Besakih ) Ada dua pura besar di Bali yang memiliki waktu upacara bersamaan. Yaitu Pura Ulun Danu Batur di Kintamani, Bangli. Dan Pura Besakih di Rendang, Karangasem. Keduanya merupakan pura kahyangan jagat, yang bersifat universal. Artinya semua umat manusia di dunia diperbolehkan melakukan pemujaan di sana. Di tahun 2019 ini, Besakih melaksanakan upacara Panca Wali Krama. Upacara besar yang dilaksanakan sepuluh tahun sekali. Setiap tahun Saka yang diakhiri dengan angka nol. Kali ini, dilaksanakan pada tahun 1940 Saka. Dimulai sebelum perayaan Nyepi, tepatnya pertengahan Februari. Sampai nanti berakhir diparuh ketiga April, di tahun 1941 Saka. Sementara di Ulun Danu Batur, dilaksanakan Ngusaba Purnama Kedasa. Setahun sekali. Setiap bulan purnama di bulan kesepuluh, penanggalan Bali. Dibandingkan dengan Besakih, rangkaian waktu upacara di Batur lebih pendek. Dimulai pada paruh ketiga Maret dan berakh...
Kumpulan catatan dan coretan-coretan dari I Komang Gde Subagia